Bengkalis, Indo Merdeka – Satuan Tim Polres Bengkalis kembali mengungkap Tindak Pidana (TP) Narkotika di wilayah hukumnya. Sebelumnya beberapa pengedar sabu dibungkam kali ini Tim Sus Gabungan menggulung 5 pelaku yang diduga sebagai pemakai, kurir dan pengedar Daun Ganja kering pada Pukul 11.30. WIB, Sabtu (20/6/20) di Pelabuhan proyek Desa Buruk Bakul, Kecamatan Bukit Batu, Bengkalis, Riau tim menangkap pelaku.

Mereka HAR, AT Security, SUN mantan pelaku curat, IDR sopir, MAJ merupakan kurit, dari tangan pelaku disita 14 bungkus diduga Narkotika Jenis Daun Ganja Kering dengan berat masing-masing 1000 gram dengan total 14 Kg.

“Selain itu disita 1 unit Hp senter merk Samsung, 1 unit KBM. R4 warna merah Merek Toyota Avanza,” kata Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan SIK, (22/06/2020).

Penangkapan akui Kapolres, dilakukan saat itu Tim mendapat informasi masyarakat bahwa akan ada transaksi Narkotika jenis Daun Ganja dalam jumlah yang besar di seputaran perairan Selat Bengkalis yakni antara Desa Sei Selari hingga Bukit batu.Kemudian Tim melakukan koordinasi dengan Satpol Air Polres Bengkalis dan petugas Bea Cukai Bengkalis untuk melakukan penyisiran di seputaran pantai Sei. Selari Buruk Bakul dan Bukit Batu.

“Seketika itu belum nampak hasilnya, kita berikan semangat pada anggota, berkat kegigihan mereka pelaku berhasil dibekuk,” jelas Kapolres.

Selain Kapolres keberhasilan juga berkat arahkan Kasat Narkoba untuk melakukan pencarian agar anggota berpencar ke tiga Penjuru dengan melakukan penyisiran di sepanjang jalan Sei Pakning Dumai.

Tidak berapa lama masih diseputaran Desa Buruk Bakul sekitar lokasi pelabuhan proyek multi years, tim melihat satu unit KBM Avanza merah mecurigakan mondar mandir di seputaran pelabuhan. Sambil Mendekati KBM tersebut Tim memerintahkan Supir KBM Avanza untuk berhenti namun tidak diindahkan bahkan supirnya berusaha memepet KBM mobil tim.
“Selanjutnya anggota melakukan tindakan Kepolisian yang Terukur dengan Memberikan tembakan peringatan ke udara karena tidak di Hiraukan juga Maka Tim Memberikan tembakan terukur ke arah pada Ban KBM mobil Avanza merah tersebut sehingga ban KBM mobil para Tersangka pecah dan menyebabkan mobil tidak dapat dikendalikan Supirnya hingga hampir masuk ke anak sungai,” ucap Kapolres.
“Namun karena Para Tim sudah Siap dan Teruji, maka Tanpa perlawanan Para Tersangka dapat langsung diamankan. Masing-masing Tersangka saat itu mengaku,” katanya.
Saat itu lanjut dia, karena sudah merasa tidak Aman Para tersangka sebelum dapat diamankan berusaha membuang 2 (Dua) tas sandang warna Hitam ke pinggir jalan dan berusaha melarikan diri.
“Saat ditangkap pada tim pelaku mengakui telah membuang tas berikut isinya yang berisikan diduga Narkotika jenis Daun Ganja yang akan mereka antar ke Bengkalis atas suruhan Tersangka M dan E di Pekanbaru,” kata Kapolres.
Setelah penagkapan semua tersangka di Chek Urine di hasil sementara semua tersangka Urinenya Positif mengandung Metampetamine.
“Diduga ketakutan pelaku membuang tas berisikan daun ganja itu,” katanya.
Atas Hasil dari pengungkapan terhadap Barang Bukti berikut Para Tersangka dengan Tegas kita pemerintahkan Kasat Narkoba untuk Mengusut Tuntas atas Kasus Tersebut termasuk siap-siap dan apa saja Perannya agar tidak ada lagi Peredaran Narkoba di Kabupaten Bengkalis,” jelasnya. (anang) .

Bagikan: