Palembang, Indo Merdeka – Universitas Sriwijaya (Unsri) melaunching sekaligus menggelar sosialisasi Aplikasi US-CamZi yang diselenggarakan di Gedung Prof. Dr. Djoaini Mukti UPT Bahasa Unsri Kampus Bukit Besar Palembang, Selasa (12/7/2022).

Rektor Unsri Prof. Dr. Ir H. Anis Saggaff, MSCE. IPU. ASEAN Eng menerangkan pembangunan US-CAM.Zi merupakan Aplikasi Tatap Maya Universitas Sriwijaya dengan Projek Leader Plt. Biro Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Sriwijaya, Inayati Mandayuni, ST. M.Si yang dibangun oleh TIM Efektif bidang IT dan dikomandoi oleh Kepala ICT , Dr. Amrifan Saladin.Phd.

“Dengan aplikasi ini banyak keunggulan bisa didapat, seperti data bisa disimpan misalnya dalam sebuah perkuliahan antara dosen dan mahasiswa. Dekan ataupun Rektor bisa memantau langsung perkuliahan tersebut. Apakah dosen dan mahasiswa benar-benar melakukan perkuliahan selama dua jam atau tidak? ini bisa kita pantau, selain itu aplikasi ini juga bisa menghemat biaya karena tidak perlu membayar dan kecepatannya sangat luar biasa 1/2 MB permenit tidak kalah dengan aplikasi yang sudah ada saat ini,” jelas Rektor.

Dalam arahannya rektor menyampaikan Unsri saat ini sedang menuju internasional dan Unsri harus menciptakan SDM unggul yaitu, pendidikan karakter, deregulasi dan debirokratisasi, meningkatkan investasi dan inovasi, penciptaan lapangan kerja, serta pemberdayaan teknologi. “Periode saya yang kedua ini penajaman budaya baru tridarma yaitu, efektif, efficient, dan productive menggunakan technology informasi (IT). Saat ini Unsri one step ehead to PTN-BH,” ujar Rektor.

Lebih jauh rektor menyampaikan beberapa arahan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia, Nadiem Makarim yang menyebutkan bahwa universitas wajib mengadaptasi dan mengembangkan teknologi: pembelajaran secara daring dengan mengembangkan kurikulum yang dinamis dan membuang materi-materi kuliah yang useless, mereformasi prodi prodi yang tidak produktif dan tidak laku lagi di pasar dan menggalakkan mahasiswa belajar di luar kampus (MBKM) untuk membangun telante dan memantik creativitas mahasiswa, dan universitas wajib menyelenggarakan pembelajaran hybrid yang mengakomodir semua kemudahan untuk mahasiswa belajar.

Projek Leader US- CamZi sekaligus, PLT. Biro Akademik dan Kemahasiswaan Inayati Mandayuni, ST. M.Si mengungkapkan bahwa aplikasi ini menunjang apa yang telah diprogramkan Unsri dalam perkuliahan hybrid. “Aplikasi ini tidak hanya bisa digunakan mahasiswa dan dosen  di lingkungan Universitas Sriwijaya namun Publikpun dapat memanfaatkannya. “Aplikas US- CamZi ini akan terus disosialisasikan di setiap Fakultas untuk diteruskan ke mahasiswa dan dosen,” ujar Inayati saat ditemui usai launching aplikasi.

Sementara, Kepala UPT TIK Dipl- Ing. Ir. Amrifan Saladin Mohruni, Ph.D mengatakan, aplikasi ini dibuat dengan banyak keunggulan “Perkuliahan antara mahasiswa dan dosen bisa dipantau dan materi juga bisa disimpan. Lebih hemat biaya tidak perlu membayar, karena milik Unsri sendiri. Selain itu kapasitas juga lebih banyak minimal 1000 lebih peserta bisa bergabung, mudah-mudahan sesuai harapan pak Rektor aplikasi ini akan digunakan mulai semester ganjil 2022 mendatang,” pungkasnya.

Turut hadir pada acara launching dan sosialisasi Aplikasi US-CamZi, Wakil Rektor 1, 2, 3, dan 4, Ketua SPI, Para Dekan, Ketua Lembaga, Kepala Biro, Kepala UPT, Ketua Jurusan, Ka. Prodi, dan Ka. Laboratorium di lingkungan Unsri.

Bagikan: