Lampung Utara, Indo Merdeka – Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara, lakukan serah terima secara simbolis vaksin Sinovac dari Dinas Kesehatan Provinsi Lampung.
Sebanyak 5.106 Vaksin Sinovac, tiba di Dinas Kesehatan setempat pada pukul 10.WIB dini hari tadi.
Hadir pada penyerahan vaksin Sinovac tersebut, Sekretaris Kabupaten Lampung Utara (Lampura) Drs Lekok, kepala dinas Kesehatan Lampura, Kepala BPBD Lampura, Kapolres, Dandim, Dinas Kesehatan Provinsi.
Sekretariat Kabupaten Lampung Utara (Lampura) Drs. Lekol. M.M, usai melakukan serah terima Vaksin Sinovac Mengatakan, sebanyak 5.106 vaksin Sinovac kita terima hari ini.
Rencananya dalam waktu dekat Pemkab Lampura, akan dilakukan Pendistribusian vaksin Sinovac itu ke Puskesmas -Puskesmas dan Rumah Sakit yang ada di Lampung Utara.
“Untuk Pelaksana Vaksinasinya, direncanakan akan dilakukan pada pekan pertama pada bulan Februari mendatang. untuk orang pertama yang akan vaksin berasal dari tenaga medis kesehatan,” ujar Lekol Senin (25/1/2021)
Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit (Kabid P3) di Dinas Kesehatan Lampung Utara, Dian Mauli mengatakan vaksin Sinovac yang mereka terima mengalami peningkatan dua kali lipat besar dari 2.553 naik menjadi 5.106. Peningkatan itu dikarenakan pengirimannya dilakukan secara sekaligus.
“Vaksinasi akan dilakukan dalam dua tahap dengan jeda waktu dua pekan. Jumlah 5.106 vaksin yang akan diterima merupakan jumlah vaksin secara keseluruhan,” terangnya
Usai vaksin diterima, vaksinasi belum akan segera dilakukan. Masih ada tahapan selanjutnya yang harus dilalui. Setelah seluruh tahapan dilalui maka vaksin itu akan segera didistribusikan ke 27 puskemas dan dua rumah sakit RSUD H.M.Ryacudu dan RS Handayani.
” Pemberian ribuan vaksin itu rencananya akan diprioritaskan pada 2.835 tenaga kesehatan dan pejabat. Jumlah pejabat yang akan divaksinasi hanya berjumlah 10 orang,” pungkasnya (R)