Lampung Utara, Indo Merdeka – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Utara, merencanakan dalam waktu dekat akan lakukan sosialisasi Sekolah bersih dan anti kumuh. Selain melakukan sosialisasi sekolah bersih dan anti kumuh, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan akan juga melakukan sosialisasi Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka  pada bulan Februari mendatang.

Kabid Pembinaan Pendidikan Dasar, Mas’ud SH.MH.mengatakan dalam waktu dekat dirinya dan Tim akan melakukan monitoring  ke sekolah – sekolah, Terkait masalah sekolah bersih dan sekolah anti kumuh. Rabu (6/1/2021)

“Kita hanya tinggal menunggu perintah dari Kadis, baru kita bisa masuk untuk sosialisasi keSekolah- Sekolah, prihal sekolah bersih dan anti kumuh,” ucap nya

Terkait masalah KBM tatap muka yang akan dilakukan pada bulan Februari ini dijelaskannya. Pihaknya, akan turun melakukan monitoring kesekolah terlebih dahulu untuk  memastikan dan melihat kesiapan dari sekolah tersebut untuk melaksanakan KBM tatap muka.

Disingung terkait banyaknya permasalahan yang mencuat di bagiannya, seperti isu pemotongan Dana DAK sekolah dan pengadaan komputer. Mas,ud, menjesakan, dirinya tak mengetahui permasalahan tersebut, hal ini dikarenakan ia pejabat baru, silakan konfirmasi langsung ke Kabid Yang Lama.

” Silakan konfirmasi keKabid yang lama, saya tida mengetahui permasalahan itu, saya baru dijabatan ini,” pungkasnya.(Ri)

Bagikan: