Jakarta, Indo Merdeka – Sangat disayangkan, protes dan penolakan atas TKA asal China oleh masyarakat seakan tidak didengar oleh pemerintah. Ironinya semakin ditolak, malah semakin banyak TKA China, yang datang bahkan sekali penerbangan bisa membawa ratusan rombongan.

“Kita menolak karena kita sedang pandemi Corona serta pelarangan mudik,” kata Ketua Komite I DPD RI yang juga Senator Fachrul Razi di Jakarta, Selasa (18/5/2021).

Dikatakan, apa yang dikerjakan TKA China, bisa dikerjakan SDM lokal,
kualitias pekerja lokal tidak kalah dengan pekerja asal China.

Yang tidak kurang penting banyak SDM lokal di PHK bahkan tahun lalu gaji tidak
naik, sekarang dimasukan TKA asal China sudah ratusan jumlahnya. Terkecuali ekonomi, sudah normal dan corona kembali normal, bisa dipikirkan lagi soal TKA asal China itu,” imbuhnya.

“Seharusnya pemerintah lebih peka dan menunjukkan keberpihakan terhadap buruh-buruh lokal yang sudah menderita karena pandemi Covid-19,” tutupnya.
(oce)

Bagikan: