Palembang – Debat Publik kedua calon Walikota dan calon Wakil Walikota Palembang tahun 2024 kembali digelar di Hotel Novotel Palembang Rabu (6/11/2024).
Ketua KPU Kota Palembang Syawaluddin mengatakan, baik para tamu yang hadir maupun masyarakat yang menonton secara live streaming di manapun berada.
Pada malam ini melaksanakan debat publik kedua. Calon walikota Palembang pada malam ini debat publik kedua yaitu calon wakil Walikota Palembang. Besar harapan pada debat publik malam ini untuk mempertajam. Agar masyarakat Palembang bisa melihat dan menilai. Agar pada 27 November nanti masyarakat Palembang bisa memilih pemimpin Palembang lima tahun kedepannya.
“Kami berharap agar debat publik saat ini berjalan dengan tertib. Petugas keamanan yang sudah mendukung akan keamanan dilokasi. Kami juga berharap agar saat memberikan dukungan tidak menggangu calon yang akan memberikan jawaban,” harapnya.
Calon Wakil Walikota Palembang Prima Salam ia mengatakan, sebagai program kerja dari pihaknya. Program berobat gratis, pelayan posyandu yang aktif selama 24 jam dengan adanya kamar rawat inap. Gratis asuransi kesehatan kematian dan layanan kepada semua masyarakat, gratis bedah rumah. Keluahan anda langsung kelar (Kelakar), jika anda melaporkan kepada pemerintah, Penyedian bank sampah disemua Kelurahan di Palembang untuk mengolah sampah yang saat ini sudah sangat banyak. Wifi gratis disetiap fasilitas publik, dan program beasiswa sampai keluar negeri.
“Program-program ini sudah mencakup semua lini masyarakat baik yang mampu maupun yang sudah mapan. Tapi semua program kami lebih banyak prioritas kepada masyarakat yang kurang mampu,” ungkapnya.
Terkait polusi asap yang berdampak bagi masyarakat Palembang ia mengatakan, ia akan menjalin kerjasama kepada semua Kabupaten sekitar Palembang dalam pencegahan kabut asap di Palembang. Ada kabupaten OI dan Banyuasin serta kabupaten lainnya akan bekerjasama untuk mengantisipasi kabut asap. Akan meningkatkan tim tanggap darurat harus wanti-wanti dalam pencegahan nya. Perlu ada pelatihan agar mempercepat respon. Harus ada edukasi kepada semua warga masyarakat Palembang untuk tidak menyebabkan bencana kabut asap. Seperti membakar hutan kebakaran dan membuka lahan secara sembarangan.
“Dana dari pusat akan lebih cepat sampai ke Palembang jika kami terpilih. Dana dari APBD dan APBN akan lebih cepat karena didukung langsung oleh presiden Prabowo. Kami yakin dapat memberikan yang terbaik sebab didukung langsung oleh Prabowo,” jelas dirinya.
Saat ditanyai terkait kesetaraan gender bagi masyarakat Palembang. Ia mengatakan bahwa perempuan merupakan kaum yang mulia dan baik. Serta perlu dukungan penuh dari pemerintah Palembang. Agar kesetaraan gender di masyarakat dapat berjalan.
“Doa dari ibu saya yang membuat saya dapat berdiri disini bersama Ratu Dewa. Saya sangat memuliakan perempuan sebagai sosok yang diteladani. Saya juga akan terus mendukung kesetaraan gender jika nanti saya terpilih,” ungkapnya.