Jakarta, Indo Merdeka – Menteri Pemuda Dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali,mengatakan, bergulirnya EURO di Eropa menjadi pelajaran yang bisa dipetik dalam pelaksanaan kompetisi sepakbola yang menerapkan protokol kesehatan.

“Karena, kita tidak lama lagi akan menggelar kompetisi Liga I dan Liga II oleh PSSI,” katanya di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (15/6/2021).

Sementara didalam pembahasan anggaran indikatif 2022. Menpora tidak mengajukan tambahan anggaran baru atau tetap sebesar Rp 1,984 Triliun yang disetujui Komisi X DPR RI yang membidangi pendidikan dan olahraga, dengan peruntukan untuk memajukan pembangunan pemuda dan termasuk cabang olahraga prestasi dengan target pada 100 Tahun usia Kemerdekaan, masuk dalam 5 besar di ajang Olimpiade dengan Grand, strategi olahraga nasional yang baru apabila disetujui oleh pemerintah.

Ditanya soal pertandingan Francis Vs Jerman malam ini, pihaknya mendukung Francis dengan selisih 1 goal.

“Saya pegang Perancis dengan selisih satu gol,” tutupnya. (Oce)

 

Bagikan: