Jakarta, Indo Merdeka – Indonesia menghadapi Malaysia di babak perempat final Thomas Cup 2021 di Ceres Arena, Jumat (15/10) malam waktu Indonesia. Berikut jadwal siaran langsung Indonesia vs Malaysia di Thomas Cup.

Tim Merah Putih mendapat adangan besar saat bertemu Malaysia di babak perempat final Thomas Cup berdasarkan hasil undian pada Kamis (14/10).

Laga Indonesia vs Malaysia di perempat final Thomas Cup 2021 ini akan disiarkan langsung melalui stasiun televisi nasional TVRI mulai pukul 18.30 WIB.

Pertemuan Indonesia dengan Malaysia di perempat final Thomas Cup terjadi usai drawing babak gugur. Indonesia merupakan juara Grup A sementara Malaysia runner-up Grup D.

Duel Indonesia vs Malaysia di Thomas Cup ini seperti ulangan Piala Sudirman, awal Oktober. Meski Sudirman Cup merupakan ajang beregu campuran, akan tetapi dua partai dari sektor putra tumbang di tangan Malaysia.

Pada Sudirman Cup lalu Kevin Sanjaya/Marcus Gideon kalah dari Aaron Chia/Soh Wooi Yik 12-21, 15-21, sedangkan Anthony Sinisuka Ginting tumbang dari Lee Zii Jia 11-21, 16-21.

Meski demikian, Indonesia tetap optimistis jelang babak perempat final Thomas Cup melawan Malaysia. Menurut pelatih tunggal putra, Irwansyah, Indonesia bisa melewati adangan Malaysia apabila ketiga tunggal putra menikmati permainan.

“Kuncinya, ketiga pemain tunggal bisa menikmati permainan. Dampaknya, seluruh permainan bisa keluar semua. Ketika membuat kesalahan dan ketinggalan angka pun, mereka tetap tenang dan akhirnya bisa bangkit untuk menambah angka,” ujar Irwansyah dikutip dari rilis resmi PBSI.

“Mereka bermain all out. Semangat tempurnya tinggi. Ini nilai positif yang harus dijaga,” ucap Irwansyah menambahkan.

Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Malaysia di Thomas Cup:

Indonesia vs Malaysia/ Perempat final Thomas Cup/ TVRI/ Pukul 18.30 WIB

Sumber : CNN Indonesia

Bagikan: