Jakarta, Indo Merdeka – Valentino Rossi menjagokan Francesco Bagnaia sebagai juara MotoGP 2022, sementara Fabio Quartararo dan Marc Marquez menempati posisi kedua dan ketiga.
Rossi tak akan lagi ikut dalam balam MotoGP tahun depan. Rossi sudah menyatakan akan pensiun sebagai pembalap pada akhir musim ini.
Untuk kali pertama sejak 2000, balapan kelas utama dalam kejuaraan balap motor tersebut akan berlangsung tanpa kehadiran The Doctor.
Mengenai peta persaingan tahun depan, Rossi menilai tidak akan banyak berubah dibanding tahun ini.
“Saya pikir Bagnaia, Quartararo, dan Marquez akan mengisi baris terdepan,” kata Rossi ketika ditanya mengenai pembalap yang bakal mengisi dua baris terdepan atau posisi enam besar dalam balapan MotoGP 2022.
“Di baris kedua saya pilih [Franco] Morbidelli dan [Luca] Marini, mungkin saya sedikit bias. Joan Mir juga, tetapi saya yakin saya melupakan beberapa nama,” lanjutnya mengenai prediksi pembalap yang bakal mewarnai persaingan juara tahun depan.
Rossi kemudian mengoreksi pilihannya dan memprediksi Enea Bastianini akan masuk dalam posisi enam besar.
“Bastianini ada di baris kedua, di depan Marini dan di belakang Morbidelli, mari jadikan baris kedua penuh dengan pembalap Italia,” ucap Rossi dikutip dari Speedweek.
“Itulah pembalap-pembalap yang terkuat, termuda, dan memiliki kecepatan,” tukas pemilik sembilan gelar juara dunia.
Musim ini masih menyisakan dua balapan, namun Quartararo sudah memastikan gelar juara dunia pada balapan di MotoGP Emilia Romagna di Misano.
Selanjutnya balapan akan memasuki seri ke-17 atau yang kedua dari terakhir. Live streaming MotoGP Algarve yang siaran langsung balapan bisa ditonton di Trans7.
Sumber : CNN Indonesia