Muara Enim, Indo Merdeka – Memasuki musim penghujan Komandan Kodim 0404 Muara Enim Letkol Inf Nugraha terjun secara langsung bersama BPBD Muara Enim check kondisi debit sungai dalam rangka kesiap siagaan mengantisipasi terjadi nya kebanjiran. Sabtu, (13/1/2024).
Dandim 0404 Muara Enim Letkol Inf Nugraha menuturkan, kegiatan pengecekan tersebut dilakukan nya dalam rangka kesiap siagaan bagi jajaran wilayah Kodim 0404 Muara Enim menghadapi musim penghujan berpotensi dapat menimbulkan kebanjiran.
“Kami hari ini, terjun secara langsung bersama BPBD mengecek Debit air di sungai lematang dan di lihat ada peningkatan pada debit air,” tutur nya Dandim Letkol Inf Nugraha.
Kendati demikian, Dandim menjelaskan untuk wilayah terdapat berpontensi terjadi nya kebanjiran yaitu terdapat di wiliayah ilir karena debit air datang merupakan kiriman dari ulu sungai, namun kendati demikian, pihak nya juga meminta kepada Pemerintah Kecamatan muapun Pemerintah Desa agar pro aktif dapat trus berkoordinasi bersama pihak jajaran nya agar dapat cepat mengambil langkah kepada masyarakat apa bila terjadi adanya kebanjiran.
“Kami minta, baik itu Pemerintan Kecamatan dan Pemerintah Desa dapat trus berkoordinasi kepada pihak jajaran kami, karena saya telah menekan kan kepada jajaran saya khususnya Babinsa untuk dapat trus berkoordinasi mengingat ini telah memasuki musim penghujan,” jelasnya.
Terakhir, Dandim Nugraha menghimbau kepada masyarakat agar dapat menjaga lingkungan di sekitar dan menggeliatkan kegiatan gotong royong menjaga kebersihan agar dapat mencegah pontensi dapat menimbulkan kebanjiran.
“Sekali lagi kami menghimbau kepada masyarakat kita sama-sama pro aktif menjaga lingkungan kita, dari hal kecil yaitu tidak membuang sampah di sungai karena dapat menimbulkan pontensi kebanjiran akibat sampah yang di buang secara sembarangan,” pungkasnya.
Dalam pantauan di lapangan, seusai melakun pengechekan Dandim Letkol Inf Nugraha memberikan bantuan beras paket sembako bagi sejumlah masyarakat terdampak kebanjiran akibat naiknya tinggi debit air di sebabkan hujan deras. (Deri)