Palembang – Forum Wartawan Peduli (FWP) Energi Sumsel bersama PT PLN (Persero) UID S2JB kunjungi Flowchart Biogas Power Plant Perkebunan Kelapa Sawit (PKS) Selapan Jaya PT Sampoerna Agro Tbk, yang merupakan independen power producer dan excess power dari Energi Baru Terbarukan (EBT) di Sumatera Selatan.
Manager New Energi PKS PT Sampoerna Agro, Beni A Sijabad menjelaskan, terkait proses yang dilakukan Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg) berbasis limbah cair sawit (POME) di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.
Jelasnya, PLTBg ini memanfaatkan teknologi methane capture yang dihasilkan dari bakteri pengurai limbah cair pabrik kelapa sawit. Dalam pengolahan, pihaknya menyiapkan 25 kolam pengolahan limbah, sebelum nantinya methane yang dihasilkan dialirkan sebagai bahan bakar ke unit pembangkit listrik.
“Dalam satu bulan pihaknya bisa menghasilkan 300 – 400 ribu KWH sekitar, atau bila dirupiahkan sekitar Rp 200 juta.
Setelah daya untuk pabrik kita terpenuhi, sisanya baru kita jual ke PLN, dengan harga Rp 715 per KWH,” katanya.
Sementara itu, General Manager PLN UID S2JB, Adhi Herlambang, menyampaikan harapannya bahwa kegiatan ini dapat menjadi ajang untuk membangun kerja sama yang lebih kuat antara PLN dan media.
“Dengan acara ini, kita bisa lebih terikat, komunikasi menjadi lebih lancar, dan tentunya dapat saling mendukung dalam menjalankan tugas masing-masing. Semoga jalinan komunikasi tetap terjaga, dan rekan media bisa melihat secara langsung pengolahan energi listrik,”ucapnya.
Salah anggota FWP Energi Sumsel, M Syaputra menyambut positif kegiatan yang dilakukan PLN UID S2JB. Karena ini merupakan kegiatan yang bermanfaat untuk para insan media untuk bisa menambah wawasannya.
“Kami mendapat pemahaman, pengetahuan terkait pengolahan energi listrik. Jadi, kami bisa menyampaikan informasi yang benar kepada masyarakat., sehingga masyarakat bisa lebih paham terkait pengelolaan energi listrik,”pungkasnya.