Siak. Indo Merdeka – Pemerintah kampung Mandiangin tetap gencar berperang dengan Virus Covid 19. Buktinya, pemerintah setempat melakukan sosialisasi bahaya Pandemi Covid 19 serta membagikan masker dan selebaran jadwal Imsakiyah Ramadhan, kepada warga yang melintas di areal Kantor Kampung Mandiangin.

“Hari ini kita lakukan lagi pembagian masker serta jadwal Imsakiyah Ramadhan. Masker tetap kita anjurkan untuk digunakan jika berpergian. Kita harus saling menjaga, minimal masker dikenakan. Agar warga lain tidak terkena virus,” jelas Penjabat Penghulu Kampung Mandiangin, Martinus SP didampingi Babinsa, Sertu Gopardin, Kamis (23/4/2020) di kampung Mandiangin, Kecamatan Minas, kabupaten Siak.

Masih kata Martinus, pihaknya ucapkan terima kasih atas pemberian sumbangan berupa masker sebanyak 200 pcs dari PT Arara Abadi dan Koperasi Sekato Jaya Lestari sebanyak 100 pcs.

“Secara kelembagaan kami yakni pemerintah Kampung Mandiangin ucapkan terima kasih atas partisipasi serta banguannya untuk masker. Dan Alhamdulillah kita distribusikan hari ini kepada warga. Selain itu kita lakukan penyemprotan massal dari rumah ke rumah warga. Dan pemberian sabun untuk cuci tangan, yang diprakarsai oleh komunitas Kabeh Konco,” papar Martinus.

Martinus sangat mengapresiasi tindakan warga yang antusias dalam menangani pencegahan Pandemi Covid 19.

“Kita apresiasi partisipasi dan antusias masyarakat kampung Mandiangin yang sangat besar. Saat ini kepedulian warga sangat tinggi untuk hal pencegahan Virus Corona,” ujar Martinus lagi.

Martinus menambahkan, selain masker bantuan yang diterima oleh pemerintah setempat adalah paket sembako dari PT Rifansi, PT Akason dan PGRI sebanyak 10 buah.

“Kita salurkan paket bantuan juga berupa sembako yang disumbangkan oleh perusahaan dan kita berikan bagi warga dengan tepat sasaran, agar tidak tumpang tindih,” pungkas penjabat Penghulu. (Simon)

Bagikan: