Musi Rawas, Indo Merdeka –  Panen lagi dan lagi – lagi panen sepertinya makin tidak asing di pendengaran dan penglihatan para petani yang ada di Provinsi Sumatera Selatan saat ini.

Ditengah wabah pandemi corona, bertepatan dengan bulan ramadhan dan menjelang hari raya sepertinya tidak mengurangi aktifitas gerak para petani yang ada di salah satu provinsi penyumbang pangan terbesar di Indonesia ini.  Pembatasan gerak ternyata tidak mungkin akan berlaku dan diterapkan oleh petani yang ada di Sumatera Selatan saat ini.  Detik – detik terakhir menuju hari kemenangan dimanfaatkan oleh mereka dengan semakin giat melakukan kegiatan panen raya dan tanam kembali.

Salah satu kabupaten yang terlihat aktif menggeliat melaksanakan panen raya adalah Musi Rawas.  Hampir setiap daerah yang ada di wilayah ini menunjukkan aktifitas panennya.  Sepertinya panen tahun ini merupakan panen yang bersifat menular sama seperti wabah corona.  Dari satu desa ke desa lain berlomba – lomba melaporkan hasil panenannya.

Salah satunya adalah kegiatan panen yang dilakukan di kelompok tani Sadar Karya yang ada di Desa Purwakarya Kecamatan Purwodadi.  Petani di desa ini menanam padi varietas IR 48 seluas 25 Ha. Seperti yang dilaporkan oleh Kepala BPP dan Penyuluh yang ada di desa ini yaitu Momo Katma dan Yunita, petak padi di lahan ini sedang melaksanakan panen raya dengan produktifitas yang sangat tinggi rata – rata mencapai 12,4 ton/Ha. (ril/yfr)

Bagikan: