Siak, Indo Merdeka -Irvan Jaya Zebua (15) warga pendatang di kecamatan Tualang, kabupaten Siak, ditolong seorang polisi berpangkat Brigadir Polisi Kepala Maryahadi, Kamis (11/6/2020).

Personil satuan Lalu Lintas Polres Siak di unit Regident ini tergerak hatinya membantu putera Meriana Halawa.

Irvan ditemani sang ibu mendatangi kantor Satpas SIM Polres Siak, hingga bertemu dengan Bripka Hadi.

Kemudian oleh Bripka Hadi membawa ibu dan anaknya menuju apotik. Oleh sang ibu, penyakit Irvan diyakini dirinya adalah penyakit tulang dan gatal.

Setibanya di salah satu apotik di jalan Raya Perawang, Kecamatan Tualang, Bripka Hadi membelikan obat yang diminta oleh sang ibu untuk anaknya.

Luar biasa bahagianya sang ibu karena Polisi itu dianggap olehnya malaikat penolong.

“Terima kasih pak polisi. Sungguh ajaib dan mukjizat bagi saya. Ada orang yang simpatik menolong saya,” ujar Meriana.

Polda Riau  Beri Apresiasi

Sementara itu, Polda Riau memberikan apresiasi kepada seorang personil polri, Bripka Hadi yang bertugas di Satlantas Polres Siak.

“Bagus. Dan semoga perbuatan kemanusiaan seperti ini bisa ditularkan bagi yang lain sehingga layak untuk dicontoh,” ujar Kabid Humas Polda Riau, Komisaris Besar Polisi Sunarto kepada wartawan, Kamis (11/6/2020).

(Simon)

Bagikan: