Siak, Indo Merdeka – Anggota DPRD Provinsi Riau Tumpal Hutabarat, menyampaikan bahwa distribusi bantuan langsung tunai (BLT) dari Pemerintah Kabupaten Siak diduga tebang pilih, Hal itu dikarenakan RT maupun RW yang mengusulkan calon penerima bantuan tersebut.
“Pemkab Siak hanya menerima saja data-data dari RT maupun RW,” katanya
Ia juga mengatakan, yang dekat sama RT pasti dipilih untuk menerima BLT.
“Dilema soal bantuan langsung tunai pendistribusiannya kurang merata, hampir semua daerah demikian masalahnya, ada temuan saya yang menerima BLT adalah orang yang dekat sama RT, bisa jadi kemungkinan nama-nama yang diusulkan sebagai calon penerima BLT berasal dari RT masing-masing,” katanya
Lanjutnya, Pemerintah tidak sepenuhnya harus disalahkan. Dikarenakan, yang mengetahui masyarakat yang berhak menerima BLT adalah ketua RT atau RW setempat.
“Jadi yang mengetahui siapa masyarakat yang layak dibantu BLT adalah RT atau RW. Bukan Pemerintah seperti Bupati maupun Camat atau Lurah atau kepala desa. Mereka hanya menerima laporan yang disampaikan dan selanjutnya direalisasikan untuk dibantu, maka silahkan ditanyakan ke RT, serta usulkan lagi agar diakomodir,” tutupnya (Simon)