BANYUASIN,INDO MERDEKA,- Pemerintah Kabupaten Banyuasin mendapat lima kado istimewa, di hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Banyuasin yang ke-20 tahun.
Kado istimewa tersebut yakni Penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) peringkat pertama dan Penghargaan Anugrah Parahita Ekapraya tahun 2021.
Penghargaan itu diberikan langsung Mentri Pemberdayaan perempuan dan perlindungan Anak (PPA) RI Bintang Prayoga, kepada Bupati Banyuasin H Askolani SH MH, usai usai rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi Kabupaten Banyuasin ke-20, di Gedung Paripurna DPRD Banyuasin, Senin (11/4/2022)
Selain itu, Bupati juga menerima penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN Pusat RI. Penghargaan langsung diserahkan Kepala BKKBN RI Hasto Wardoyo.
Penghargaan lainnya yakni Bupati menerima penghargaan pemrakarsa rekor dunia khatam Alquran secara kontinyu selama 4 bulan sejak Januari sampai dengan April 2022, peserta terbanyak dari lembaga prestasi Indonesia.
Ditempat yang sama juga dilakukan penyerahan sertifikat Haki rampai (hak paten batik rampai). Langsung diserahkan Ketua TP-PKK Provinsi Sumsel Hj Pebrita Listia Herman Deru kepada Ketua TP PKK Banyuasin dr Sri Fitriyanti Askolani.
Atas capaian prestasi itu, Gubernur Sumsel H Herman Deru memberikan apresiasi kepada Pemkab Banyuasin. Bupati, Wakil Bupati bersama OPD terus berkomitmen membangun Banyuasin.
“Kalau kompak dan komitmen kami dari provinsi tidak akan segan untuk membantu Kabupaten Banyuasin,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Banyuasin H Askolani mengaku bersyukur atas prestasi yang telah diraih. Ia berharap disisa kepemimpinannya yang hanya tinggal 1.5 tahun, semua program dapat berjalan.
“Saya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas jasa dan pengabdian terbaik kepada Kabupaten Banyuasin yang sama-sama dicintai dan dibanggakan,” pungkas dia