BANYUASIN,INDO MERDEKA,- Polsek Betung menggelar vaksinasi anak usia 6-12 tahun, untuk mensukseskan program vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun tersebut, Kapolsek Betung dan Jajaran melakukan berbagai trik seperti membagikan alat tulis, menghadirkan badut, vaksinasi digelar di beberapa Sekolah Dasar (SD) yang berada di wilayah hukum Polsek betung.

Seperti halnya SDN 06 Kecamatan Suak tapeh, Kapolsek Betung Iptu Gunawan Sahferi,. SH,.MPS, mengundang Badut Hello Kitty serta membagikan Hadiah kepada anak anak yg melakukan vaksinasi guna menghibur dan memberikan kenyamanan kepada anak anak yang mau di vaksin agar ceria dan tidak takut dengan jarum suntik.

Kapolres Banyuasin AKBP. lmam Safi’i, SIK,. MSI, melalui Kapolsek Betung Iptu Gunawan Sahperi mengatakan bahwa giat vaksinasi digelar, Jumat (14/01/2022) di SDN 06 Kecamatan Suak tapeh.”Pada pelaksanaan vaksinasi ini anak Usia 6-11 tahun tetap mematuhi protokol kesehatan yakni dengan menggunakan masker dan menjaga jarak,” ungkap Kapolsek Betung Iptu Gunawan.

Selain di SDN 6, Polsek Betung juga melakukan pengawalan vaksin di SDN 1 Desa Lubuk lancang, Kecamatan Suak tapeh.

“pelaporan vaksin Anak SD, Nama sekolah : SD N 1 SUTA, Jumlah seluruh siswa 194 murid , Jumlah siswa yg di vaksin 133 murid 61 orang tidak ikut vaksin melalui Bhabinkamtibmas Bripka kita, Leo. Kita memberikan souvernir berupa buku gambar dan alat tulis kepada murid yg melakukan vaksinasi,”Katanya.

Sementara. Menurut Kepala sekolah (Kepsek) SDN 06 Suak tapeh Herlani,.SPd,. Mengatakan bahwasanya kegiatan vaksinasi ini bekerja sama dengan Polres Banyuasin, Puskesmas Suak Tapeh.”Agar bertujuan Anak-anak Sekolah Dasar bisa tervaksin semua dengan harapan bisa tercapai Herd imunity di tingkat anak anak usia 6 sampai 11 tahun.”pungkasnya.

Bagikan: