Bengkalis, Indo Merdeka – Pemdes Berancah kabupaten Bengkalis, terus mempromosikan potensi agrowisata desa, salah satunya dengan melaksanakan lomba mancing.
“Mancing de-berancah turnamen mancing kategori sport fishing ini baru pertama kali diselenggarakan di desa berancah. Tujuannya adalah untuk menggalang kebersamaan para pemancing sehingga dapat memajukan lomba mancing dan mempromosikan potensi Agrowisata desa berancah sebagai manifes sektor ekonomi krearif masyarakat desa,” kata kades berancah
Ia juga mengatakan, tujuan diadakan mancing ininadalah untuk memanfaatkan potensi desa dalam mengembangkan agrowisata lebih menarik untuk masa kehadapan lebih baik lagi dan sekaligus bisa membantu pertumbuhan ekonomi masyarakat desa.
“Dipilihnya dusun seberang sebagai lokasi perlombaan karena saat ini belum dikenal masyarakat luas adanya agrowisata di desa berancah yakni di dusun seberang . Oleh karena itu pihak terkait mencoba memperkenalkan daerah dusun seberang desa berancah sebagai tujuan Agrowisata desa berancah,” tuturnya
Ia juga berharap acara ini bisa sukses dan bisa menjadi agenda rutin tahunan hingga berdampak positif bagi perkembangan Agrowisata desa. (anang)