Lampung Utara, Indo Merdeka – Dalam rangka menyusun perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian pemetaan anggaran tahun 2021. Biro Rorena Polda Lampung menggelar supervisi di Polres Lampung Utara.
Kegiatan supervisi tersebut di pimpin langsung oleh Kabag Renprogar Rorena Polda Lampung AKBP Joko Siswando, S.E. bersama tim dan di hadiri oleh Kapolres Lampung Utara AKBP Kurniawan Ismail, S.H., S.I.K., M.I.K., beserta PJU Polres setempat.
Kapolres Lampung Utara AKBP Kurniawan Ismail mengatakan dirinya menyambut baik atas kehadiran tim biro Rorena dan mengucapkan selamat datang kepada tim Rorena Polda Lampung. Selain itu, ia dan jajarannya siap untuk menerima masukan dan arahan dari biro Rorena Polda Lampung
“Kami siap menerima arahan dan masukan guna untuk kebaikan bersama demi kemajuan polri” ujar Kapolres. Kamis (19/8/2021)
Sementara itu, Ketua tim supervisi Joko Siswanto dalam arahannya menyampaikan inti dari dilakukannya kegiatan supervisi ini untuk memeriksa secara langsung penggunaan anggaran DIPA dan kendala kendala yang dihadapi dalam penyerapan anggaran.
” Ya. Pastinya dalam hal penyerapan anggaran akan terdapat kendala, dan Kendala itu harus dicari kan solusinya. Dan harus segera untuk dilakukan koordinasi dengan pelaksana anggaran dan Bagian Perencanaan agar bisa dilakukan Revisi,” terang AKBP Joko.
Usai memberikan arahan, Tim Rorena langsung melakukan pemeriksaan dan pengecekan administrasi kepada masing-masing Bagian dan Satuan, serta Polsek Jajaran yang ada di Polres Lampung Utara.(Ri)