Lampung Utara, Indo Merdeka– Enam wisudawan terbaik Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) Lampung Utara yang mendapat apresiasi dari Bank Muamalat Indonesia KCP Kotabumi. Apresiasi diberikan secara simbolik usai acara wisuda yang digelar dini hari.

“Subangsih kemitraan yang kita berikan adalah salah satu bentuk apresiasi dari Bank Muamalat pada pihak Umko atas kerja sama yang telah terjalin selama ini,” kata Branch Manager Bank Muamalat Lampung, Wahid Fitrian melalui Sub Branch Manager Bank Muamalat KCP Kotabumi, Ahmad Azwar, Senin (14/12/2020).

Apresiasi dalam bentuk uang itu diberikan pada enam wisudawan terbaik. Mereka berasal dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), dan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial (FHIS). Besarannya bervariasi sesuai dengan tingkatannya masing – masing.

Wisudawan teladan 1 mendapat uang sebesar Rp1.000.000, wisudawan teladan II mendapat uang sebesar Rp750.000, dan wisudawan teladan III mendapat uang sebesar Rp500.000. Dari fakultas keguruan, wisudawan teladan I, II, dan III diberikan pada Hanja Aprima, Diana Ali, dan Rendi Dwi Putra. Adapun dari FHIS, wisudawan teladan I-nya adalah Rika Dianti, wisudawan teladan II-nya adalah Fathul Jannah, dan wisudawan teladan III-nya adalah Julipon.

Untuk proses pencairan uang terang Ahmad Azwar, ke enam wisudawan dipersilakan mendatangi kantornya. Setelah para penerima membuka rekening, uang itu akan segera ditransfer ke rekening mereka masing – masing.

“Dilihat dari nilainya memang tidak seberapa, tapi semoga melalui apresiasi ini, hubungan Umko dan kami dapat semakin lebih baik lagi,” ujar Ahmad Azwar.

seperti diketahui, Bank Muamalat Indonesia adalah bank umum pertama di Indonesia yang menerapkan prinsip Syariah Islam Didirikan pada 1 November 1991, yang diprakarsai oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Pemerintah Indonesia dan baru beroperasi pada tahun 1992 kemudian pada tahun 1994, menjadi bank devisa yang menganut prinsip Wadiah (titipan) dan Mudharabah dengan kata lain bagi-hasil (RI)

 

Bagikan: